Bewara  

Lions Club Investasi Membangun Generasi Melalui Lomba Budaya

Halobdg, Sejak Agustus 2020 Lions Club Distrik 307 B2 Indonesia mendukung pemerintah dengan berbagai perlombaan yang dilakukan secara virtual, hal ini dikarenakan adanya pandemi Covid-19 yang membuat batasan aktivitas untuk masyarakat.

Kali ini dalam momentum Sumpah Pemuda, Lions Club Distrik 307 B2 Indonesia siap menjadikan generasi anak muda sebagai investasi untuk membangun masa depan dan peradaban bangsa.

Komite Kebudayaan Lions Club Distrik 307 B2, Irawati Durban menyebut, untuk mewujudkan pameran budaya Indonesia dalam bentuk lain, yakni dengan menampilkan kebolehan anak-anak dan remaja unjuk kebolehan dalam menyanyikan lagu daerah atau menulis tentang budaya di daerahnya melalui acara “Lomba Budaya”.

“Tema yang diusung untuk Sumpah Pemuda ‘Lomba Budaya Sumpah Pemuda 2020’, ternyata mendapatkan respon sanhat baik,” ujar Irawati dalam pembukaan acara, Rabu (28/10/2020).

Ia merasa terharu dan sangat bahagia, melihat semangat dan ketertarikan anak muda dalam menyelami kebudayaan nusantara melalui lomba yang digelar untuk memperingati hari sumpah pemuda ini.

“Semoga semangat ini menjadi pemantik bagi semangat anak anak muda di pelosok nusantara,” ujarnya.

Adapun tujuan lain dari lomba ini ialah agar mengenal dan lebih mencintai keragaman budaya di Indonesia, menghargai dan mendukung kesatuan negerinya.

1. Lomba Menyanyi Peserta lomba diminta untuk mengirimkan video berdurasi 3-5 menit,

2. Lomba Menulis Peserta lomba diharapkan untuk menuliskan tema kebudayaan, keragaman dan kesatuan Indonesia, seperti yang termaksud dalam Pancasila. Kegiatan ini mendapat respon yang sangat positif dari nusantara, terbukti diikuti oleh 202 peserta dari Nusantara. (Kha/**)