5 Kuliner Rekomended di Ujung Berung, Kota Bandung

Tahu Gejrot (humas Pemkot Bandung)
Tahu Gejrot (humas Pemkot Bandung)

Seblak menjadi pilihan kaum hawa. Dengan cita rasa kaya akan rempah serta sambal ini menjadi favorit para wanita.

Seblak Janad lokasinya di Jalan A.H Nasution, Pasir Endah, Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung. Buka setiap hari pada pukul 15.00 WIB sampai 24.00 WIB.

Baca juga : Dijamin Mantap, Ini 5 Rekomendasi Masakan Sunda Yang Perlu Kamu Coba

Perpaduan rasa pedasnya cabe dan aroma kencur menjadi daya tarik pengunjung yang datang. Apalagi dengan 40 jenis paduan seblak.

Mulai dari kerupuk kering warna warni, batagor kering, sayuran, suki-sukian, tulang, cakar ayam, cilok, bakso hingga kikil bisa jadi pilihan pengunjung.

Soal level kepedasan di Seblak Janda, ada enam level. Ada level harmonis, pisah ranjang, talak 1, talak 2, sampai talak 3. Paling diminati, pisah ranjang yang pedas sedang dan talak tiga yang super pedas.

Bagi yang ingin mencicipi seblak janda ini jangan khawatir hanya dengan Rp. 8.000 sampai Rp. 15.000.

5. Bala-bala Gengster

Bagi yang suka kuliner malam, Bala-bala Gengster pilihan yang tepat.

Gorengan ini familiar disebut ‘balgeng’. Punya predikat gengster, bukan lantaran pedagangnya adalah seorang berandal, namun karena beroperasi pada malam hari. Mulai buka malam hari hari mulai pukul 21.00 WIB sampai subuh menjelang.

Yang unik dari Bala-bala Gengster adalah ukurannya yang jumbo dan harganya yang murah, membuat para pelanggannya ketagihan.

Bala-bala Gengster bisa ditemui di sekitar pasar Ujungberung tepatnya di Jalan Nagrog, sekitar 50 meter dari bibir gang yang bermuara di jalan raya.

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo segera cicipi 5 kuliner di Ujungberung ini ya!