Inilah 6 Makanan Khas Medan yang Sukses Bikin Nagih

makanan khas medan

HALOBDG.com – Dari zaman dahulu Indonesia sangat terkenal dengan wisata budaya, alam, dan juga kuliner.

Hal ini yang menjadi daya tarik turis manca negara berbondong-bondong datang ke tanah air.

Nah, untuk kali ini kita bahas salah satu daerah yang terkenal multietnis yaitu Medan yang merupakan ibu kota Sumatra Utara.

Penasaran makanan apa saja yang ada di Medan? Kuy, keep reading.

1. Dali Ni Horbo

Dali Ni Horbo merupakan olahan dari susu kerbau yang dimasak sehingga kental dan berbentuk seperti keju.

Namun, olahan ini tidak melalui proses kimia, melainkan secara tradisional. Tak hanya itu, susu kerbau juga diambil khusus dari induk yang baru melahirkan selama satu bulan.

Untuk pengolahannya, terbilang sangat sederhana, caranya: susu kerbau dicampur air dan dimasak dengan suhu sedang dan hingga mengental.

Nah, supaya tidak berbau amis, biasanya dicampur dengan air nanas atau perasan daun pepaya.

2. Bihun Bebek

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Bihun Bebek Medan EM (@bihunbebek.em)

Sesuai dengan namanya, makanan ini menggunakan daging bebek sebagai bahan pokok sehingga tercipta cita rasa yang unik.

Bihun bebek ini dihidangkan dengan irisan daging bebek yang direbus sebagai topping dan bawang putih goreng.

Sedangkan untuk kuahnya, berasal dari rebusan daging bebek dan ditambah bahan herbal, sehingga menghasilkan aroma yang khas.

Rasanya cenderung gurih bercampur nikmat, apalagi jika dimakan ditemani acar dan cabai rawit.

3. Lapet Ombus-ombus

 makanan khas medan halal
Foto: cookpad.com

Lapet dan ombus-ombus ini merupakan jajanan tradisional khas Batak yang berasal dari Tapanuli.

Biasanya berbentuk limas dan dibungkus daun pisang. Untuk pembuatan makanan khas Sumatera Utara ini terbilang mudah, tidak begitu rumit.

Tepung beras, kelapa parut yang tidak terlalu tua dicampur dan menyusul parutan gula merah ditambah air secukupnya, lalu diaduk hingga merata.

Setelah merata kemudian bungkus dengan daun pisang dan kukus hingga matang.

4. Bika Ambon

Foto: wiratech.co.id

Eits, buat yang belum tahu, pasti kalian mengira kalau makanan ini berasal dari Ambon. Namun kenyataannya, Bika Ambon merupakan makanan khas Medan dan pertama kali diproduksi di Jalan Ambon, kota Medan.

Untuk bahan-bahan yang digunakan: telur, gula, dan santan, semua bahan dicampur dan difermentasikan selama tujuh jam dengan cara dicampur air nira.

Nah, campuran air nira ini yang membuat Bika Ambon serasa khas Sumatera Utara.

5. Soto Medan

Ngomong-ngomong masalah soto, makanan ini sangat terkenal diberbagai daerah dan sepertinya setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri.

Begitu juga dengan soto Medan yang memiliki ciri khas berupa kuah santan kental berwarna kuning kehijauan.

Untuk dagingnya, kita bisa memilih sesuai yang kita mau, bisa daging sapi atau ayam.

Baca juga: 7 Ragam Soto Nusantara Ini Bikin Kamu Ngiler Deh! Mana Favoritmu, Guys?

6. Mie Gomak

 

View this post on Instagram

 

A post shared by mie gomak medan (@miegomakmedan)

Mie gomak merupakan makanan asal Batak dengan berbahan dasar mie lidi (seperti; spaghetti) atau masyarakat Batak sering menyebutnya dengan mie besar.

Sedangkan untuk asal nama gomak, karena pembuatannya dengan cara digomak-gomak (digenggam dengan tangan).

Untuk pembuatannya, biasanya mie yang sudah direbus dibuat terpisah dengan kuah dan sambalnya.

Sebenarnya ada banyak ragam untuk membuat makanan khas Batak ini, ada yang menggunakan kuah atau digoreng.

Namun, seperti apa pun itu cara masaknya cita rasa yang dihasilkan sangat unik apabila mie gomak dicampur dengan bumbu dari tanah Batak, yaitu andaliman.

Nah, itulah beberapa makanan khas Medan yang tentu saja susah untuk ditolak dan tentunya bikin nagih.

Kalau kalian jalan-jalan ke kota Medan jangan lupa untuk mencobanya, ya dijamin nikmat.