3 Langkah Bijak Gunakan Skincare yang Benar Agar Tampil Cantik

HALOBDG.com – Pertumbuhan dunia kecantikan semakin cepat dan berekspansi kebanyak ranah. Seperti halnya trend baru skincare maupun bodycare. Agar mendapatkan penampilan cantik juga terawat kaum hawa perlu beberapa produk dan berbagai langkah untuk melakukannya.

Saat ini tidak hanya perempuan saja yang membutuhkan produk perawatan, namun gender laki – laki sekarang mulai menyadari pentingnya merawat kesehatan kulit mereka. Alhasil, bisnis dunia skincare cukup laris dipasaran.

Setiap insan memang ingin tampil dengan kulit menawan. Maka ditempuhlah perawatan dari luar dan dalam.

Baca juga: 33 Tanda dan Ciri-ciri Istri Selingkuh Beserta Alasannyanya

Belum lagi wadah produk skincare notaben terbuat dari plastik dan sulit terurai. Lalu bagaimana cara mengatasi masalah tersebut? Berikut beberapa langkah yang bijak menggunakan skincare yang perlu kamu terapkan.

Memilah dan memilih produk skincare

Seperti yang kita tahu, terdapat beberapa produk  dipakai untuk beauty routine seperti produk facial wash, essence, serum, day cream, sunscreen, eye cream dan night cream. Bisa dibayangkan, berapa banyak bekas wadah kemasan yang akan terbuang setiap bulannya?

Mungkin beberapa produk bisa bertahan 1 sampai beberapa bulan kedepan. Tetapi pada akhirnya semua wadah produk tersebut akan terbuang.

Selain kasus menumpuknya produk sampah yang dihasilkan oleh industri kecantikan, membengkaknya pengeluaran perlu dipertimbangkan. Sebab tidak bisa dipungkiri, semakin banyak produk skincare akan semakin banyak budget yang dibutuhkan.

Mengingat banyak produsen getol menawarkan paket bundling dengan potongan harga cukup fantastis. Padahal jika di pikir ulang, tidak semua produk skincare dari paket bundling itu kita butuhkan atau cocok dengan jenis kulit kita.

Konsekuensi terburuk, jika ada salah satu atau beberapa produk yang tidak cocok, tentu akan tidak terpakai. Alih-alih ingin hemat karena telah membeli paket bundling dengan harga yang lebih miring, justru produknya mubazir.

Belum lagi, wajah kita hanya ada satu namun produk yang digunakan bermacam – macam. Maka lagi-lagi akan ada kemungkinan produk jarang terpakai. Parahnya karena jarang dipakai tiba – tiba sudah expired saja.

Cukup membingungkan berbagai produk skincare dengan fungsi yang sama mulai bermunculan. Seperti mosturizer, day cream, night cream, essence dsb. Padahal produk – produk itu punya fungsi yang sama, yakni melembabkan. Maka untuk mengakalinya kita bisa memilih satu produk, yang bisa digunakan di setiap waktu agar sampah yang dihasilkan tidak banyak dan budget aman terkendali.

Contoh kita bisa memilih satu produk mosturizer cream, gel atau oil sesuaikan dengan kebutuhan kondisi kulit wajah. Produk ini bisa kita gunakan baik siang maupun malam tidak terbatas oleh waktu.

Pakai produk skincare sampai habis

Tips bijak menggunakan skincare Foto: ismarlina.com

Memakai produk skincare sampai benar – benar habis adalah bentuk tanggung jawab kita pada diri sendiri dan lingkungan. Tanggung jawab jika produk telah digunakan dengan baik dan memperlamban proses laju penumpukan sampah.

Pakai produk sampai habis juga di sebut sebagai empties hero. Tujuan pakai sampai habis tentu menghindari mubazirnya produk skincare. Aktivitas ini cukup challenging dan membutuhkan waktu yang lama. Sebab kita hanya diperbolehkan membeli produk baru apabila produk lama sudah habis.

Sehingga kita terhindar dari kegiatan menyimpan stok produk. Keuntungan menggunakan produk sampai habis juga akan menghemat pengeluaran.

Batasi skincare dengan memakai basic produk saja

Menurut dr. Paul Jarrod Frank prinsip dasar menggunakan skincare dengan memakai produk kecantikan yang essensial dan multifungsi. Adapun tiga basic langkah saja yakni: cleaning, moisturizing dan protecting. Dengan demikian, maka kita bisa memangkas beberapa langkah dalam melakukan perawatan kulit.

Tiga basic produk skincare tersebut bisa mencakup facial wash, mosturizer cream dan sunscreen cream. Hal positif yang di dapat tentu kita tidak membuang – buang waktu hanya untuk melakukan treatment kulit wajah.

Selain rajin merawat diri dari luar dengan serangkaian produk skincare, kita juga menyeimbangkan dengan menerapkan pola hidup sehat. Seperti rutin olahraga, mengkonsumsi makanan yang sehat dan tidur cukup.

Semua akan sia – sia jika hanya mengandalakan produk skincare. Merawat diri itu perlu, namun tidak kalah pentingnya merawat rasa percaya diri dan kewarasan pikiran.

Lalu, jangan lupa untuk bertanggung jawab atas produk skincare yang kita pilih. Tetap bijak menggunakan skincare. Jangan sampai terlalu fokus merawat diri sampai hirau merawat alam dan lingkungan sekitar.

Alam yang terjaga akan membantu pikiran tenang dan meminimalkan pemicu stress. Jiwa yang tenang karena alam, justru akan memancarkan inner beauty yang sesungguhnya.