Iqbal Gwijangge dan Zulkifli Lukmansyah, Jebolan bjb Soccer Festival yang Kini Jadi Andalan Timnas Indonesia

Iqbal Gwijangge dan Zulkifli Lukmansyah, Jebolan bjb Soccer Festival yang Kini Jadi Andalan Timnas Indonesia
Iqbal Gwijangge dan Zulkifli Lukmansyah, Jebolan bjb Soccer Festival yang Kini Jadi Andalan Timnas Indonesia

BANDUNG – Kiprah Tim Nasional Sepak Bola Indonesia U-16 di ajang AFF U-16 Boys Championship 2022 atau Piala AFF U-16 2022, cukup menyita perhatian penggemar sepak bola di Tanah Air. Bagaimana tidak, Timnas Indonesia U-16 selangkah lagi melepas dahaga gelar juara setelah lolos ke final Piala AFF U-16 tahun 2022.

Timnas Indonesia U-16 lolos ke final setelah meraih kemenangan dramatis lewat adu penalti atas Myanmar dengan skor 6-5 di babak semifinal yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, pada Rabu (10/8/2022).

Di pertandingan final Piala AFF U-16, Timnas Indonesia U-16 yang dilatih legenda sepak bola Indonesia, Bima Sakti, akan menghadapi Vietnam U-16 yang di semifinal mengandaskan Thailand dengan skor 2-0.

Pencapaian Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16, tentu tak lepas dari peran semua pemain yang membela pasukan Garuda Nusantara, salah satunya adalah Muhammad Iqbal Gwijangge yang menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia U-16.

Iqbal adalah pemain berdarah Papua yang lahir di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Melihat kemampuan leadership-nya di lapangan, pantas jika pelatih Timnas Indoneis U-16 memberi kepercayaan kepada Iqbal untuk menjadi kapten.

Muhammad Iqbal Gwijangge membuktikan bahwa dirinya bukan cuma kapten dengan kepemimpinan yang top, melainkan juga punya atribut oke sebagai bek Timnas Indonesia U-16. Iqbal yang selalu bermain dalam tiga laga di fase grup Piala AFF U-16 2022, mampu membawa Timnas Indonesia U-16 tampil solid.

Hebatnya, Timnas Indonesia U-16 sampai pertandingan semifinal cuma kebobolan 2 gol. Kokohnya pertahanan Indonesia, tidak terlepas dari penampilan apik Iqbal, sang kapten tim yang merupakan putra dari mantan atlet angkat berat Jawa Barat, Besinah Haluk.

Iqbal saat ini, tercatat sebagai pemain Bhayangkara FC U-16. Tetapi karier sepak bolanya dimulai saat berlatih dengan klub lokal di Jawa Barat, Bandung Pro United. Ketika membela Bandung Pro United, bakat Iqbal menarik perhatian dari pemandu bakat saat tampil di kompetisi sepak bola usia dini bjb Soccer Festival.

bjb Soccer Festival merupakan ajang kompetisi yang rutin dilaksanakan bank bjb dalam rangka mencari bibit pemain muda yang kelak bisa menjadi pemain hebat dan jadi andalan untuk Tim Nasional Indonesia.

Selain Iqbal, ada satu lagi pemain jebolan bjb Soccer Festival yang membela Timnas Indonesia U-16 yakni Zulkifli Lukmansyah. Baik Iqbal dan Zukkifli merupakan pemain yang tampil di ajang bjb Soccer Festival edisi pertama yang diselenggarakan pada tahun 2017 silam.

“Kesuksesan Iqbal dan Zukifli bersama Timnas Indonesia U-16 menunjukkan output yang dihasilkan dari kompetisi bjb Soccer Festival yang setiap tahunnya rutin diselenggarakan bank bjb, kecuali pada tahun 2020 hingga 2021 karena pandemi Covid-19, terbukti bisa melahirkan pemain-pemain berbakat,” kata Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto.

Event bjb Soccer Festival sendiri pada tahun 2022 ini, kembali digelar yang merupakan bagian dari rangakaian HUT ke-61 bank bjb. “Insyaallah dan mudah-mudahan, bjb Soccer Festival akan rutin digelar setiap tahun dan mudah-mudahan bibit pemain andal seperti Iqbal dan Zulkifli selalu lahir dalam setiap penyelenggaraannya,” tuntas Widi.(*)