News  

Menpora Larang Juara Piala Menpora 2021 Lakukan Konvoi

HALOBDGPersib Bandung dan Persija Jakarta menjadi dua tim calon juara Piala Menpora 2021. Keduanya kini tengah berjibaku bertarung memperebutkan posisi teratas.

Pada leg pertama Persija unggul 2-0 dalam laga di Stadion Maguwoharjo, Sleman 22 April 2021. Namun Persib masih memiliki peluang andai sukses mengalahkan Macan Kemayoran dalam leg kedua di Stadion Manahan Solo pada 25 April 2021.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali memberikan apresiasi kepada kedua tim yang menunjukan menjadi dua tim teratas hingga saat ini.

Diapun melarang kepada tim yang menang dan sukses meraih gelar juaara agar tidak melakukan selebrasi atau perayaan secara berlebihan sehingga menimbulkan kerumunan seperti konvoi.

Piala Menpora menjadi pembuktian agar industri seperti sepakbola bisa berjalan kembali setelah terhenti selama setahun akibat pandemi Covid-19.

“Kalau sudah salah satu menjadi juara jangan berpawai. Jangan selebrasi berlebihan, syukuri saja apa yang didapat,” katanya.

Selain itu Menpora berharap dalam laga nanti kedua tim dapat mengedepankan sportifitas dan memberikan tontonan yang menghibur bagi masyarakat.

“Mereka harus dapat menyuguhkan tontonan yang menarik dan menghibur, itu sebagai imbalan bagi para suporter dan masyarakat umum pencinta sepakbola yang sudah patuh menonton dari rumah, tidak berkerumun dan tidak nonton bareng,” katanya.