News  

Viral Penangkapan Babi Ngepet di Depok, Ini Faktanya

HALOBDG – Beberapa waktu ini media sosial digegerkan dengan berita penangkapan seekor babi di Kampung Badahan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat yang diduga babi jadi-jadian alisa Babi Ngepet.

Hilangnya uang beberapa warga dalam beberapa bulan terakhir secara janggal menjadi alasan terlebih di wilayah tersebut baru ditemukan hewan babi.

Isu beredar pada awal penangkapannya ukuran babi cukup besar namun lama kelamaan menyusut dan semakin mengecil.

Belum lagi babi yang ditangkap terlihat memakai kalung dan ikat kepala.

Kapolsek Sawangan, AKP Rio Tobing menjelaskan dari hasil pemantauan babi yang ditangkap merupakan babi hutan berukuran kecil, tidak ada hal aneh dari babi tersebut.

Terkait ukurannya yang terus mengecil, hal tersebut baru berasal dari obrolan warga belum ada bukti yang menguatkan pernyataan tersebut.

Pihaknyapun kerap kali melakukan pembubaran karena isu ini membuat animo masyarakat untuk berkumpul sangat besar dan khawatir dengan penyebaran virus Covid-19.

Sementara itu Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, KH Ahmad Dimyati Badruzzaman mengimbau masyarakat untuk tidak menelan informasi ini secara mentah-mentah.

Perlu pembuktian lebih lanjut terkait hal ini. Namun perlu dipastikan apakah betul babi tersebut merupakan babi jadi-jadian atau memang hewan babi secara normal pada umumnya.

Dalam pandangan islam memang terdapat keterangan jika ada jin yang bisa berubah bentuk dengan menggunakan ilmu jin atau ilmu hitam.

Oleh karena itu dia meminta masyarakat untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan.

Kini babi yang ditangkap masyarakat telah dibunuh dengan disembelih. Dalih masyarakat adalah takut babi tersebut terus mengecil dan akhirnya menghilang.