Kiper Persib Alami Patah Tulang Hidung

Teja Paku Alam (persib.co.id)

HALOBDG – Kiper Persib Bandung, Teja Pakualam harus menjalani perawatan intensif setelah mengalami patah tulang di bagian hidung.

Insiden tersebut terjadi ketika Persib menjalani internal game, Sabtu 19 Juni 2021. Teja berbenturan dengan Ardi Idrus.

Dokter tim Persib, Muhammad Rafi Ghani mengatakan terjadi perdarahan dan mengalami patah tulang karena benturan cukup keras.

Baca juga : Alasan Persib Rekrut Pemain Timnas Palestina

“Oleh karena keadaan seperti itu saya langsung mengevakuasi Teja ke rumah sakit untuk diobservasi dan dilakukan pemeriksaan lanjutan,” katanya.

“Rencana, hari Senin mau dilakukan operasi untuk mereposisi tulang yang patahnya dan diimobilisasi. Doakan supaya semuanya berjalan dengan aman dan lancar, serta hasilnya baik,” katanya.

Sementara itu Teja menjelaskan jika kondisinya kini mulai membaik.

“Sekarang alhamdulillah sudah merasa lebih baik. Pusing sudah enggak ada. Hanya kemarin di awal setelah benturan saja,” katanya.

Baca juga : Pelatih Persib Rindu Dukungan Bobotoh Secara Langsung

“Mohon doanya agar semua berjalan dengan lancar dan saya bisa segera berlatih kembali,” harapnya.