Asyiknya Liburan Akhir Tahun dengan Bermain Boling

boling liburan
Siliwangi Bowling Center. (Diskominfo Kota Bandung)

HALOBDG – Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengisi liburan seperti saat ini. Salah satu yang bisa Anda lakukan untuk mengisi liburan adalah dengan healing sambil bermain boling.

Selain menyehatkan, bermain boling juga dapat menjadi kegiatan yang mengasyikan untuk dilakukan bersama keluarga maupun sahabat.

Di Bandung, ada satu tempat yang menawarkan kegiatan bermain boling sekaligus healing. Yap! Siliwangi Bowling Center adalah salah satu tempat bermain boling yang terletak di Kota Bandung dan sudah ada sejak 6 Oktober 2013.

BACA JUGA: Yuk Nikmati Liburan Akhir Tahun Sambil Mengasah Kreativitas di Splendore Workshop Bandung

Tempat ini menjadi salah satu pilihan yang populer bagi para pecinta boling di Bandung. Siliwangi Boling Center memiliki 12 jalur boling yang modern dan nyaman.

Tempat ini bisa menjadi pilihan keluarga. Karena boling tidak ada batasan usia. Semua anggota keluarga bisa turut bermain.

“Di sini kami punya 12 lintasan. Satu lintasannya bisa digunakan maksimal 5 orang. Harga per 1 jam Rp200.000 untuk weekday. Sedangkan weekend Rp250.000 per jamnya,” beber Manajer Siliwingi Bowling Center, Dahlia Sari, belum lama ini.

BACA JUGA: Kapan Tahun Baru Imlek 2024? Berikut Jadwal Libur dan Cuti Bersama Terbaru

Selain itu, tempat ini juga dilengkapi dengan peralatan boling seperti bola dan sepatu khusus boling. Bagi yang pertama kali mencoba, di sini disediakan juga pelatih.

“Kami juga menyediakn voucer 10 jam dengan harga Rp1.750.000 agar lebih ekonomis dari biasanya. Voucer itu bisa dipakai setiap hari weekday maupun weekend,” tambahnya.

Siliwangi Bowling Center beroperasi pada pada pukul 14.00-22.00 untuk weekday dan 12.00-22.00 untuk weekend. Yuk bergembira dan berolahraga bersama di sana.***