Ini 19 Titik Pemeriksaan Saat PSBB Kota Bandung Diberlakukan Besok

Halobdg – Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bandung mulai diberlakukan pada Rabu 22 April selama 14 hari.

Pelaksanaan PSBB di Kota Bandung diatur dalam Perwal No.14/2020 Tentang PSBB dalam Penanganan Covid-19, yang dikeluarkan, Minggu (19/4/2020).

Untuk memastikan kedisiplinan selama PSBB, Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung menyiapkan 19 titik pemeriksaan di sejumlah wilayah perbatasan dan pusat kota.

“Akan ada titik-titik posko gabungan TNI Polri dan Satpol PP Kota Bandung. Termasuk adanya ambulans di titik posko,” ucap Wali Kota Bandung Oded di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Senin (20/4/2020)..

Berikut daftar 19 titik check point PSBB Kota Bandung:

Ring 1 – Jalan di dalam kota:

Jalan Asia Afrika- Jl. Ir H Djuanda- Jl. Merdeka- Jl. Diponegoro- Jl. Purnawarman- Stasiun Bandung-
Bandara Husein Sastranegara- Terminal Leuwipanjang- Terminal Cicaheum.

Ring 2 – Gerbang Tol:
GT Buah Batu- GT Muhammad Toha- GT Kopo- GT Pasirkoja- GT Pasteur

Ring 3- Lokasi Perbatasan:
Setiabudi- Ledeng- Cibereum- Cibiru- Jembatan Derwati.

Sementara itu Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna mengatakan, untuk menyukseskan PSBB, Polrestabes Bandung menurunkan sebanyak 1.500 personel, kemudian dibantu 65 personel dari Polda Jawa Barat. Petugas gabungan akan ditambah oleh 250 personel TNI dan 160 orang instansi terkait lainnya yang akan tersebar di 19 titik pemeriksaan.

Baca: Mulai Besok 13 Desa dari 7 Kecamatan di KBB Bakal Terapkan PSBB, Cek Daftarnya

“Nantinya ada tiga zona. Yaitu zona 1 dalam kota ada 10 titik, lalu zona 2 ada 5 titik itu pintu tol, dan zona 3 perbatasan wilayah ada 4 titik,” ungkap Ulung.

Ulung mengimbau kepada masyarakat Kota Bandung atupun pendatang yang hendak beraktivitas ke Kota Bandung tidak perlu panik. Warga hanya perlu disiplin dan mengikuti aturan.

“Tidak perlu takut atau tegang. Laksanakan saja aturan yang ada dan disiplin sehingga penyebaran Covid-19 bisa dicegah,” katanya.

Baca: Selama PSBB, 15.000 Warga Kota Bandung Wajib Jalani Swab Test Corona