Kamu Mau Ke Bandung? Kuy Makan di 4 Tempat Unik dan Instagramable Paling Hits Ini

One Eighty Coffee , Cafe Unik di Kota Bandung Foto:Jelajah Nusa

HALOBDG.com – Bandung adalah kota metropolitan terbesar di Provinsi Jawa Barat, dan merupakan Ibu Kota Provinsi tersebut. B

andung yang terkenal sebagai kota kembang, mempunyai tempat wisata dan tempat kuliner unik, yang membuat para wisatawan atau pengunjung betah berada di Bandung dan ingin kembali lagi.

Tapi jangan pernah bilang kamu pernah ke Bandung, kalau belum makan di 5 tempat ini, Guys. Penasaran?

Baca juga: Rekomendasi Tempat Wisata, Kuliner, Belanja, Menginap di Setiabudhi Kota Bandung yang Wajib Dikunjungi

Ini dia 4 tempat makan di Bandung yang wajib kamu kunjungi saaat berada di Bandung. Yuks, disimak!

Cafe Unik di Bandung yang Instagramable dan Paling Hits

1. Goldstar 360 Cafe

Sudah pernah ke Negeri Yunani? Tempat ini cocok banget untuk kamu yang belum pernah ke sana. Cafe ini memiliki suasana yang sangat kental Khas Yunani, di desain seperti gua-gua yang di dominasi dengan warna putih, Goldstar cave ini berada di lantai 3.

Baca juga: Selain Kolam Mandi Bola Terbesar, Centrum Million Balls Bandung Tawarkan 9 Spot Selfie Kekinian

Tempat ini memiliki tempat unik juga di lantai 5, di lantai ini memiliki konsep rooftop yang menawarkan pemandangan Bandung. Tempat ini berada di Jl. Dangdeur Indah No. 2b, Sukagalih, Sukajadi, Kota Bandung.

2. Boda barn

Kamu ingin makan sembari menikmati pemandangan Bandung yang indah. Disini tempat makan di Bandung yang tepat kamu datangi. Restoran yang didesain ala bangunan Eropa. Dan kamu bisa makan sambil menikmati udara pegunungan di Bandung.

Baca juga: Cita Rasa Wisata Kuliner Tanpa Asap Rokok di Kota Bandung

Jika penasaran dengan lokasi tempat makan ini, Takaiters bisa langsung kunjungi alamatnya di Jl. Pagermaneuh Desa No.Rt 05/07, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. 

3. One Eighty Coffee

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Wisata Indonesia (@motivasi.wisata)

Tempat ini cukup unik, kita makan bisa sambil berendam kaki di kolam renang. Akan tetapi, bukan kita yang duduk di samping kolam renang, tapi meja dan tempat duduknya berada di kolam renang. Jadi kita makan harus membuka sendal atau sepatu, jika kita memilih tempat di kolam renang.

Baca juga: Inilah Tempat Wisata di Sekitar Jalan Siliwangi Kota Bandung yang Cocok untuk Foto Selfie

Bila ingin makan di tempat yang tidak basah juga bisa, desain interior dalam cafe juga sangat bagus kok. Harga makanan dan minuman di tempat ini relatif harga cafe. Tempat ini berada di Jl. Ganeca No. 3, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung.

4. Cremeria di Dee

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Cremeria di Dee Gelato (@cddgelato)

Kamu suka banget sama Gelato? Harus banget ke tempat ini, karena banyak pilihan rasa dan kamu bisa melihat langsung cara pembuatan gelato.

Di tempat ini di desain dengan open space yang meminimalkan tempat duduk yang formal. Kamu yang suka foto dan duduk bersantai di taman, tempat ini cocok juga untuk kamu. Tempat ini berada di Jl. RancaBentang 2C, Ciumbuleuit, Bandung.

Baca juga: Teras Braga, Tempat Kuliner Murah di Bandung yang Wajib Dicoba

Nah,Guys itu dia 4 tempat makan yang wajib kamu datangi saat berkunjung ke Bandung. Rasakan sensasi yang berbeda saat bersantap di setiap tempat, dengan udara yang sejuk juga di Bandung.