Tekno  

5 Cara Menggunakan WhatsApp Web di Browser atau Software Komputer

Bagaimana mengetahui cara menggunakan WhatsApp Web lewat Komputer atau laptop?

Ada beberapa cara untuk bisa menggunakan WA di komputer salah satunya dengan menggunakan emulator kemudian mendownload aplikasi WhatsApp dan menggunakannya.

Namun, cara berikut ini benar-benar menggunakan WhatsApp dari komputer atau laptop dengan memakai WhatsApp Web.

WhatsApp Web merupakan sebuah situs yang dikhususkan untuk menyambungkan WhatsApp di HP yang kamu pakai langsung ke komputer.

Cara menggunakannya pun cukup mudah sehingga kamu bisa chating atau kirim pesan di PC atau laptop.

Nah, bagi kamu yang belum mengetahui cara menggunakan WhatsApp Web di browser PC/Laptop, simak langkahnya berikut ini.

1. Kunjungi situs www.whatsapp.com

WhatsApp Web di Komputer
cnet.com

Terlebih dahulu buka situs whatsapp.com di browser, kemudian pilih opsi WhatsApp Web. Kamu juga bisa langsung mengunjungi situs bernama web.whatsapp.com.

Baca juga: Cara Agar Whatsapp (WA) Tidak Disadap (Dijamin Anti Hack)

2. Scan QR Code-nya

qr kode-whatsapp
qrcode.es

Setelah dibuka, lalu akan muncul kode QR dalam situs tersebut. Selanjutnya lakukan Scan via WhatsApp smartphone kamu. Caranya pilih tanda tiga titik di area kanan atas WhatsApp dan pilih WhatsApp web lalu scan kode QR di web.whatsapp.com-mu. Sekarang kamu sudah bisa menggunakan WhatsApp di PC.

Baca juga: Cara Mengaktifkan Fitur Dark Mode di WhatsApp Web

3. WhatsApp di PC bisa Digunakan Jika WA di smartphone kamu tersambung dengan internet

Web WhatsApp (1)
technewslog.com

Untuk bisa mengakses WhatsApp di komputer, kamu baru bisa menggunakannya jika WhatsApp di HP kamu tetap aktif atau tersambung dengan internet.

Artinya, kamu jangan berharap bisa menggunakan WhatsApp di PC jika smartphone-mu mati atau tidak ada kuota internet.

Baca juga: 5 Fitur Baru WhatsApp dan Cara Mengaktifkannya

4. WhatsApp Web bisa digunakan juga di smartphone

WhatsApp
cnet.com

WA Web juga bisa digunakan di Smartphone, caranya kurang lebih sama, namun browser di HP-mu harus sedikit diubah yaitu dengan memilih opsi di browser (biasanya dilambangkan tiga titik), lalu centang menu desktop site. Masuk ke web.whatsapp.com dan lihat kode QR-nya.

Fotolah menggunakan smartphone lain, baru lakukan scan gambar via WhatsApp smartphone-mu.

Baca Juga: 10 WhatsApp Mod APK Terpopuler untuk di Download

5. Dengan software web WhatsApp di komputer

Sofware WhatsApp
WhatsApp

Jika kamu tidak ingin membuka Whats App Web di browser. Kamu juga bisa mengunduh software yang tersedia secara gratis.

Software ini memerlukan komputer 64-bit, jadi cek terlebih dahulu apakah komputermu 32 bit atau 64 bit.

Itulah beberapa langkah atau cara menggunakan WhatsApp Web di browser Komputer. Apabila kamu sudah terbiasa menggunakan WhatsApp di aplikasi tidak ada salahnya kamu coba mulai menggunakan WhatsApp Web.

Di WhatsApp Web juga ada fitur yang mampu memberitahukan baterai di smartphone-mu tinggal sedikit atau tidak.

Baca juga:

WhatsApp Aero v8.36 APK Terbaru (Official Download)

WhatsApp Plus v9.90.00 Apk Download Versi Terbaru

YoWhatsApp Apk Terbaru Versi 9.0 (Official Download)

Download GB Whatsapp APK Terbaru Versi 9.1 (Official Anti-Ban)